15.8.12

Kontes Literasi Matematika (KLM) bagi siswa SMP/MTs dan Seminar dan Workshop bagi Guru

PENDAHULUAN
Pandai dalam matematika tidak hanya terbatas pada kemampuan menyelesaikan soal-soal tes matematika akan tetapi juga harus mampu menggunakan matematika yang dikuasainya untuk membantu memecahkan masalah matematika yang ditemui di kehidupan siswa di luar sekolah. Kemampuan seperti itu tidak mungkin dikuasai oleh siswa dengan sendirinya tanpa dibantu guru di kelas. Untuk itu guru matematika dituntut menyiapkan peserta didiknya agar bisa memiliki kompetensi dalam matematika sehingga mampu mengikuti berbagai perubahan global di masa mendatang.
Berkaitan dengan hal itu, P4MRI Sanata Dharma bekerjasama dengan P4MRI Universitas Negeri Yogyakarta  menyelenggarakan Kontes  Literasi Matematika (KLM) bagi siswa SMP/MTs dan Seminar&Workshop terkait dengan pembelajaran matematika tingkat internasional bagi guru.

WAKTU dan TEMPAT
Kegiatan KLM dan Seminar dan Workshop akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 29 September 2012, di Kampus Mrican Universitas Sanata Dharma YOGYAKARTA.

TUJUAN
  • Meningkatkan kemampuan literasi matematika siswa.
  • Meningkatkan wawasan guru dan calon pendidik terhadap PISA dan pembelajaran PMRI.

PESERTA
  • KLM merupakan kontes perorangan yang diikuti oleh siswa SMP/MTs yang berusia sekitar 15 tahun dan dikirim oleh sekolah negeri maupun swasta atau yang mendaftarkan sendiri.
  • Seminar dan Workshop diikuti oleh  para guru dan calon guru  SMP/MTs, SMA/MA/SMK baik negeri maupun swasta,  Pengawas Sekolah, Pejabat Diknas, Dosen, Mahasiswa, atau umum.

BENTUK KEGIATAN
Kegiatan yang diselenggarakan meliputi :
  • Kontes Literasi Matematika
  • Seminar dan Workshop
Pembicara Seminar  :
Yenita Roza, Ph.D. (Kepala P4MRI UNRI)
Fasilitator Workshop :
Dr. Yansen Marpaung (Kepala P4MRI USD)

BIAYA PENDAFTARAN
Kontes Literasi Matematika  : Rp. 100.000,- tiap peserta
Seminar&workshop : 
  • Guru dan umum Rp 100.000,- tiap peserta 
  • Mahasiswa S1 Rp. 50.000,- tiap peserta 
  • Mahasiswa S2 Rp. 75.000,- tiap peserta

FASILITAS
Hadiah dan fasilitas yang diberikan kepada peserta Kontes Literasi Matematika adalah:
  • Juara I :   Trophy, uang pembinaan, sertifikat, dan  diikutsertakan pada KLM tingkat nasional di Yogyakarta.
  • Juara II dan III: Trophy, uang pembinaan, dan sertifikat.
  • Sekolah asal juara I, II, dan III diberi sertifikat.
  • Setiap guru pendamping diberi sertifikat.
  • Setiap siswa peserta KLM diberi sertifikat.
  • Snack dan makan siang
Fasilitas yang diberikan kepada peserta Seminar dan Workshop adalah :
  1. Seminar kit
  2. Sertifikat
  3. Makan siang
  4. Snack

CONTACT PERSON
P4MRI USD:
1.  Veronika Fitri R., M.Sc. (082138455349)
2. F.X. Made Setianto, S.Pd. (085292802546)
3. Ryan Sanjaya (085252071557)

P4MRI UNY:
1. Dwi Lestari, M.Sc. (081931733249)
2. Aprianisa Nur Fajrin, S.E. (085228091330)
3. Ratnasari D.A. (085742471992)

WAKTU DAN TEMPAT PENDAFTARAN
Pendaftaran paling lambat Rabu tanggal 26 September 2012 di sekretariat panitia. Pembayaran dapat dilakukan secara langsung ke sekretariat panitia atau melalui:
rekening BNI cabang UGM a/n ATMINI DH DRA 
No rekening: 0039166520 
atau 
rekening Mandiri KCP Yogyakarta UNY a/n VERONIKA FITRI RIANASARI 
No rekening: 137-00-0989348-4

SEKRETARIAT PANITIA
1. Sekretariat Prodi Pendidikan Matematika Universitas Sanata Dharma, Paingan 
1. No telepon 081392712144
2. Mbak Ririn,  Jurusan Pendidikan Matematika FMIPA, Universitas Negeri Yogyakarta, Kampus Karangmalang 
2. No telepon 081578984400 
2. Kampus Karangmalang Yogyakarta

Info lebih lanjut silakan klik gambar berikut dan download:

halaman pertama
halaman kedua
Anda bisa juga mendaftar secara online dengan mengisi formulir pendaftaran berikut:

5 komentar:

  1. Ibu Nathalia Kusumasetyarini dari SMK Bopkri 2 Yogyakarta, data anda dari pendaftaran online sudah masuk ke database kami. Terima kasih.

    BalasHapus
  2. Ibu DINA MARDIYATI dari SMP MUH 1 MLATI sbg Peserta Seminar dan Workshop dan Mbak CINDY SUYITNO dari SMP KRISTEN KALAM KUDUS SURAKARTA sebagai Peserta Kontes Literasi Matematika, data anda dari pendaftaran online sudah masuk ke database kami. Terima kasih.

    BalasHapus
  3. Sdr. Michael Agung Nugroho dari SMP Karangturi Semarang, data anda dari pendaftaran online sudah masuk ke database kami. Terima kasih.

    BalasHapus
  4. All the guide is perfectly up to the possible problems . applicable valuables and also the beneficial method it's been displayed. I'd be looking forward to more like articles or reviews website traffic can be extremely definitely worth wait.

    BalasHapus